IPMSUROBOYO.OR.ID. SPEMGALAS – Implementasi Kurikulum Merdeka sudah sejak awal dilakukan oleh SMP Muhammadiyah 13 kepada ratusan siswa barunya, melalui kegiatan Fortasi. Kegiatan Pengenalan Sekolah dilakukan dengan beragam cara agar seluruh peserta didik tidak hanya tahu tetapi memahami dengan sesungguhnya bagaimana kondisi sekolah, khususnya sekolah Muhammadiyah.
Kamis, 22 Juli 2022 siswa baru Spemgalas melakukan kegiatan outing class di Pusat Dakwah Muhammadiyah Kota Surabaya dan Taman Prestasi. Kegiatan yang dilakukan 150 siswa siswi ini menumbuhkan antusias yang luar biasa baik dari peserta, panitia, bapak/ibu guru, dan ahlul bait.
“Kegiatan kunjungan ke PDM bertujuan untuk mengenal lebih dekat tentang kemuhammadiyahaan yang biasanya siswa siswi hanya mendengarkan pemateri, namun sekarang bisa melihat salah satu kantor beserta bagian bagian yang ada di dalamnya, serta mengenal pejuang Muhammadiyah yang ada di surabaya. Siswa dapat mengenal Muhammadiyah langsung dari sumbernya di Pusat Dakwah Muhammadiyah” ucap Sof tanda Atmaja, Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 13.

Kegiatan kunjungan ke PDM disambut sangat baik oleh jajaran Pimpinan Daerah yang diwakili oleh Sekretaris Dikdsamen PDM, dan disambut hangat pula oleh Ketua PD IPM, Abraham Adimukti.
“Baru pertama dan satu-satunya sekolah Muhammadiyah yang mengunjungi PDM untuk memberikan materi kemuhammadiyaan secara langsung” ujar Abraham.
Setelah dari PDM, kegiatan berlanjut dengan materi fun learning dan penguatan profil pelajar pancasila di Taman prestasi .
“Kegiatan itu bertujuan memberikan pengalaman siswa untuk belajar dengan alam, belajar dengan object secara langsung, belajar dengan ahlinya, bukan lagi sajian materi-materi pelajaran yang bersumber dari teks book” urai Fery Alhadi Susanti, selalu Ketua Panitia Fortasi dan Waka Kesiswaan SMP Muhammadiyah 13.
Kegiatan outing class dalam rangkaian fortasi SMP Muhammadiyah 13 Tahun 2022 diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh peserta.